Temans tentu punya hobi bukan ? Apa sih hobi itu ? Hobi adalah kegemaran, yaitu bentuk kegiatan yang disenangi oleh seseorang dan hampir selalu atau ingin dia lakukan. Hobi seseorang berbeda-beda. Ada orang yang hobinya olah raga, baca buku, menulis puisi, membuat ketrampilan tangan, nonton bioskop, main game, main handphone, mengunjungi mall (hehehehe ... hobi semua orang dari berbagai usia ini xixixi...), berkebun, dan lain-lain hobi yang mungkin banyak sekali macamnya.
Hobi juga merupakan salah satu kegiatan penyaluran bakat dan minat seseorang, yang apabila ditekuni dan dikembangkan akan menjadikan orang tersebut menjadi ahli, memiliki kemampuan di atas rata-rata orang lain dalam bidang yang diminatinya. Jadi bila temans memiliki hobi, bisa kok ditekuni dan dipelajari agar temana menjadi orang yang ahli. Yang hobi membaca, akan makin bertambah pengetahuannya. Yang hobi olah raga, akan makin mahir dalam bidang olah raga yang disenanginya. Yang hobi berkebun, akan bertambah ilmu pengetahuannya tentang hal-hal yang berkaitan dengan bercocok tanam.
Lalu, apakah ada orang yang nggak punya hobi ? Waahhh ... mungkin nggak ada kali ya hehehe......
Untuk temans semua yang memiliki hobi, ayo kita kembangkan hobi kita menjadi sesuatu yang positif, sehingga memberi manfaat bagi kita semua. Jadikan hobi sebagai penambah semangat kita dalam belajar, pendorong kita untuk terus maju dan berkembang, guna menggapai masa depan yang lebih cerah. Setuju ya ??
Komentar
Posting Komentar