Langsung ke konten utama

Kota Jakarta

Selamat sore temans semua, berjumpa lagi dengan blogger favorit Anda.... hehehehehe.

Jakarta, ibukota negara kita tercinta Republik Indonesia. Kota yang ramah, indah, ramai, sibuk, penuh dengan orang yang tiap hari hilir mudik datang dan pergi, dan berbagai moda transportasi yang memadati jalanan ibukota, gedung-gedung tinggi menjulang yang menghiasi langit, serta taman-taman kota dan sarana publik yang ditata begitu asri dan hijau, eksotik dan menarik, membuat setiap orang yang mengunjungi maupun melintasinya sangat kagum akan perkembangan ibukota negara kita yang terus berbenah dan berubah mengikuti zamannya.

Pernahkah temans jalan-jalan melintasi keindahan ibukota negara kita ? Ya, berbagai kemudahan sarana transportasi massal yang nyaman dan murah kini tersedia di kota Jakarta. Busway, bus kota, taksi, kereta, dan angkutan umum lain termasuk kini transportasi online, bahkan dalam waktu dekat akan diluncurkan monorail yang merupakan jenis sarana transportasi terbaru yang akan makin meramaikan mobilisasi orang yang datang dan pergi ke Jakarta untuk melakukan berbagai pekerjaan dan aktivitas sosial dan bisnis lainnya. Kesemuanya disediakan oleh pemerintah kota Jakarta untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan warganya dalam melakukan aktivitas perjalanan sehari-hari di kota Jakarta dan sekitarnya. Tentu temans pernah menggunakan berbagai sarana transportasi itu bukan ?



Nah, dengan biaya yang murah, kita bisa melakukan perjalanan keliling kota Jakarta, menikmati berbagai keindahan kota dengan segala fasilitas publik yang ada. Ketersediaan sarana transportasi publik yang bersih dan bersahabat juga murah, merupakan dambaan warga ibukota sejak lama. Kita patut berterima kasih kepada pemerintah kota yang telah berupaya dengan keras dan sungguh-sungguh mewujudkan sarana transportasi publik yang aman dan nyaman bagi seluruh warga. Kenyamanan dan keamanan sarana transportasi ini memberikan rasa tenang bagi seluruh warga Jakarta dalam melakukan aktivitas perjalanannya sehari-hari. Mari kita semua sebagai warga negara yang baik ikut menjaga dan memelihara agar upaya yang sudah dilakukan oleh pemerintah kota ini terus berlanjut, dan warga ibukota makin menyadari pentingnya rasa tanggungjawab memelihara fasilitas publik yang ada agar tetap terjaga dengan baik keberadaannya, dapat berfungsi dan memberi manfaat bagi masyarakat demi terwujudnya ketertiban bersama.

Oke temans, sedikit cerita tentang kota Jakarta mudah-mudahan memberi gambaran kepada kita semua akan pentingnya menjaga dan merawat fasilitas publik yang disediakan, meningkatkan kesadaran kita untuk ikut berupaya menggunakan dan memanfaatkan fasilitas publik itu dengan baik dan penuh rasa tanggungjawab, menjaganya agar tetap dalam keadaan baik, bersih dan berfungsi sebagaimana mestinya. Stop perusakan, rawatlah dengan penuh kesadaran, tunjukkan bahwa kita adalah warga negara yang berbudi pekerti dan bertanggungjawab!



Komentar

Artikel Sering Dibaca

Sekilas Tentang PT Jasa Raharja

Berikut ini penulis menyampaikan pengalaman mengajukan klaim santunan kepada PT Jasa Raharja bila terdapat kejadian kecelakaan lalu lintas jalan raya. Proses pengajuannya mudah, dan santunan dapat dicairkan dengan cepat. Hal ini penting disampaikan mengingat PT Jasa Raharja adalah BUMN yang melaksanakan asuransi kecelakaan penumpang alat angkutan umum yang merupakan implementasi dari: UU No 33 Tahun 1964 Jo PP No 17 Tahun 1965 tentang Dana Pertanggungan Wajib Kecelakaan Penumpang Umum menjelaskan korban yang berhak atas santunan adalah setiap penumpang sah dari alat angkutan penumpang umum yang mengalami kecelakaan diri, yang diakibatkan oleh penggunaan alat angkutan umum, selama penumpang yang bersangkutan berada dalam angkutan tersebut, yaitu saat naik dari tempat pemberangkatan sampai turun di tempat tujuan. Bagi penumpang kendaraan bermotor umum (bus) yang berada di dalam tenggelamnya kapal ferry, maka kepada penumpang bus yang menjadi korban diberikan santunan ganda. Sedangkan...

Nilai Sebuah Kehidupan

Dari kisah nyata tahun 2013 ....  Entah siapa yang memberitahunya alamat saya, ia tiba-tiba sudah berdiri di hadapan saya. Seorang sahabat lama yang sudah hampir sepuluh tahun tidak pernah bertemu, perawakannya tidak ada yang berubah mulai dari cara bersisirnya hingga cara berpakaiannya. Bahkan jika saya tidak salah ingat, pakaian yang dikenakannya saat itu adalah pakaian sehari-hari yang saya lihat sepuluh tahun yang lalu. Ia bersepatu, tetapi saya tak sanggup menatap lama-lama sepatunya itu, hanya karena khawatir ia tersinggung jika saya menatapnya lama. Sebuah tas gemblok lusuh menempel di punggungnya, selusuh celana panjang yang warna hitamnya sudah memudar. Sebut saja Mino, ia langsung membuka tangannya berharap saya memeluknya sama hangatnya seperti dulu setiap kali kami bertemu. Tentu saja saya menyambut haru tangan terbukanya itu, kami pun berpelukan hangat dan cukup lama. Aroma matahari cukup menyengat dari tubuhnya tak membuat saya ingin melepaskannya, semerbak kerinduan ...

Manfaat Membaca Buku untuk Kesehatan Otak

Budaya membaca, mengapa sih kita harus membaca ? Karena membaca merupakan suatu cara untuk mendapatkan informasi yang di tulis. Membaca perlu ditekankan kepada setiap individu sejak kecil. Karena, informasi yang paling mudah untuk kita peroleh adalah melalui bacaan, baik koran, majalah tabloid, buku-buku, dan lain-lain. Membaca mungkin kata yang sederhana namun sering kali susah untuk dilakukan oleh setiap orang. Membaca mungkin kegiatan yang mudah dilakukan namun sering kali susah untuk dijadikan kebiasaan. Banyak orang yang memaknai jika membaca adalah kegiatan yang membosankan dan hanya membuang-buang waktu saja. Apalagi di zaman sekarang ini dimana semua hal bisa divisualisasikan menjadi grafis sehingga mengurangi minat baca masyarakat. Kebiasaan membaca harus selalu dibiasakan mulai sejak dini. Ketrampilan membaca dapat meningkatkan kemampuan seseorang untuk memahami berbagai konsep dengan mudah. Hal ini mengembangkan ketrampilan berpikir kritis pada anak-anak. Memahami konsep dan...

Mengapa Banyak Orang Pintar tapi Miskin?

Ternyata kemampuan otak tidak menjamin orang untuk bisa kaya. Buktinya banyak orang yang pintar tapi penghasilannya pas-pasan, atau malah nganggur, sementara banyak juga orang yang tidak sampai tamat sekolah atau malah tidak pernah sekolah tapi bisa jadi direktur atau pemilik perusahaan, dan tentunya punya uang yang banyak. Mengapa bisa begitu? Usaha adalah kuncinya. Tetap berusaha, berusaha dan berusaha seoptimal mungkin. Ternyata ini bisa dibuktikan dengan rumus tentang usaha yang kita dapat di kelas 1 SMP dulu. Rumus dari Usaha adalah: W = P x t Dimana: W = Usaha (Work) P   = Daya (Power = Kekuasaan) t    = waktu (time) Jadi: t = W / P Diketahui dan dapat kita lihat bahwa : Waktu adalah uang; Time is Money Pengetahuan adalah kekuasaan; Knowledge is Power Maka rumus di atas bisa diubah menjadi: Uang = Usaha / Pengetahuan Jadi kesimpulan berdasarkan rumus di atas: Jika pengetahuannya sama atau konstan, yang usahanya lebih banyak akan mendapat uang lebih banyak juga....