Langsung ke konten utama

Manfaat Membaca Buku untuk Kesehatan Otak

Budaya membaca, mengapa sih kita harus membaca ? Karena membaca merupakan suatu cara untuk mendapatkan informasi yang di tulis. Membaca perlu ditekankan kepada setiap individu sejak kecil. Karena, informasi yang paling mudah untuk kita peroleh adalah melalui bacaan, baik koran, majalah tabloid, buku-buku, dan lain-lain.

Membaca mungkin kata yang sederhana namun sering kali susah untuk dilakukan oleh setiap orang. Membaca mungkin kegiatan yang mudah dilakukan namun sering kali susah untuk dijadikan kebiasaan. Banyak orang yang memaknai jika membaca adalah kegiatan yang membosankan dan hanya membuang-buang waktu saja. Apalagi di zaman sekarang ini dimana semua hal bisa divisualisasikan menjadi grafis sehingga mengurangi minat baca masyarakat.

Kebiasaan membaca harus selalu dibiasakan mulai sejak dini. Ketrampilan membaca dapat meningkatkan kemampuan seseorang untuk memahami berbagai konsep dengan mudah. Hal ini mengembangkan ketrampilan berpikir kritis pada anak-anak. Memahami konsep dan pemikiran kritis adalah dua kualitas penting dari seorang individu yang sukses.

Beberapa manfaat membaca adalah memperluas wawasan, mempertajam gagasan, meningkatkan kreatifitas seseorang. Dengan sering membaca, orang akan bisa menguasai banyak kata dan mempelajari berbagai tipe dan model kalimat; lebih lanjut lagi ia akan bisa meningkatkan kemampuannya untuk menyerap konsep dan untuk memahami apa yang tertulis.


Manfaat membaca 

Dari ilmu kesehatan, kegiatan membaca sangat bermanfaat untuk mencegah rabun mata karena membaca melatih dan mengaktifkan otot-otot mata. Selain itu membaca mencegah kepikunan karena melibatkan tingkat konsentrasi lebih besar, mengaktifkan, dan menyegarkan pikiran. Dari segi psikologis membaca dapat meningkatkan rasa percaya diri, memanajemen emosi dan meningkatkan kemampuan interaksi sosial positif dimana pun dan kapan pun. 

Manfaat membaca buku untuk kesehatan otak

  1. Meningkatkan Konektivitas Otak. Karena kita membaca tulisan, aktivitas ini memicu hubungan pada temporal cortex kiri atau area terkait penenerimaan bahasa. Riset dari Emory University’s Center for Neuropolicy mengungkapkan hubungan ini akan meningkatkan neuron di otak. Ketika kita memproses huruf, kata, kalimat, hingga cerita, semua akan mengaktifkan saraf-saraf dan otak akan bekerja lebih keras. Dan membaca dapat melatih memori otot kita dan meningkatkan konsentrasi.
  2. Meningkatkan Aktivitas Sensorik. Ketika kita membaca, neuron pada aera sulkus-sentral otak yang bekerja terhadap aktivitas motorik sensorik primer, aktif dan menciptakan sensasi cerita yang sedang kita baca. Cerita yang kita baca tak hanya membentuk imajinasi atau theatere of mind, tapi benar-benar memengaruhi proses biologi dalam otak. Maka dari itu, membacakan buku pada anak juga sangat berpengaruh positif terhadap sensoriknya.
  3. Meningkatkan Daya Ingat. Buat kamu yang punya masalah short-term memory atau sering banget kambuh pelupanya, coba jadikan membaca buku menjadi kegiatan sehari-hari. Saat membaca, kita memproses sebuah narasi dan informasi secara linier dan otak memerlukan waktu untuk mencernanya. Hal ini mampu meningkatkan kemampuan memori jangka panjang. Kegiatan membaca sangat melatih banyak fungsi otak, seperti proses visual, kesadaran fonemik dan pemahaman, serta pendengaran. Penelitian dari Haskins Laboratories for the Science of the Spoken and Written Word menjelaskan bahwa membaca memberikan banyak waktu untuk memproses, berpikir, serta membayangkan narasi. Aktivitas membaca sama dengan meningkatkan kapasitas memori.
  4. Mencegah Penyakit Alzheimer. Penyakit ini biasa diderita oleh lansia yang menyebabkan penurunan daya ingat dan fungsi kognitif seseorang. Tahukah kamu bahwa sampai saat ini belum ada obat penawar Alzheimer? Maka dari itu, untuk mengisi waktu luang kita isi dengan baca buku yuk! Karena membaca buku dapat meningkatkan daya ingat seseorang, tentunya hal ini juga menurunkan risiko penyakit Alzheimer. Jika kamu sering membaca, otak kamu akan dirangsang dan stimulasi secara teratur dapat membantu pencegahan gangguan otak.
  5. Mencegah Stres. Siapapun bisa merasakan stres kapan saja dan di mana saja. Baik karena pekerjaan, keluarga, kemacetan, atau mungkin cinta. Biasanya seseorang akan menonton film, mendengarkan musik, atau jalan-jalan untuk mengusir penat dan mengurangi rasa stres. Tapi tahukah kamu bahwa baca buku mampu menurunkan stres lebih ampuh dibanding kegiatan lain? Dilansir dari Huffpost, dibanding berjalan kaki atau mendengarkan lagu, membaca buku lebih efektif menurunkan stres. Ada juga penelitian di Inggris yang melibatkan sejumlah peserta dalam kegiatan yang memicu kecemasan, dan mereka diberikan waktu melakukan sejumlah aktivitas. Terbukti orang-orang yang membaca telah menurunkan tingkat stres mereka hingga 67%. Penelitian dari University of Sussex juga mengungkapkan bahwa dengan membaca  buku selama 6 menit, level stres bisa berkurang hingga 68%, karena imajinasi yang muncul mampu melupakan sejenak stres yang sedang dialami.

Membaca terbukti memberikan efek yang besar terhadap otak kita bukan? Hal ini sama dengan saat kita jogging yang melatih jantung, sedangkan membaca melatih fungsi memori otak.


Dirangkum dari berbagai sumber : 

Medium ; Kompasiana ; Gramedia









Komentar

Artikel Sering Dibaca

Mulailah Usaha dari yang Anda Bisa

Pernahkah anda berpikir tentang arti sebuah kesuksesan ? Sukses adalah kata yang sangat indah dan menjadi harapan bagi semua orang. Sayangnya kata sukses sangat selektif dalam menghampiri setiap orang yang akan mendekatinya. Hanya orang-orang yang telah memenuhi syarat yang bisa mendapatkan sukses. Hidup adalah pilihan, dan sukses adalah peluang.  Hidup adalah manfaat, maka gunakanlah sebaik mungkin.  Sedangkan yang namanya peluang terkadang datang tanpa diundang, banyak yang mencari namun sulit sekali ditemui. Oleh karena itu bagi siapa yang pintar memanfaatkan peluang, ia akan memiliki garis kehidupan yang lebih baik dalam memperoleh kesuksesan.  Meraih sukses adalah proses panjang bagaikan sebuah perjalanan yang harus di tempuh dengan banyak rintangan.  Bagian tersulit adalah ketika akan memulai langkah pertama.  Karena harus punya keberanian dan rasa percaya diri yang tinggi. Dalam mengawali sebuah usaha, terkadang kita dihadapkan pada berbagai pilihan....

Sekilas Tentang PT Jasa Raharja

Berikut ini penulis menyampaikan pengalaman mengajukan klaim santunan kepada PT Jasa Raharja bila terdapat kejadian kecelakaan lalu lintas jalan raya. Proses pengajuannya mudah, dan santunan dapat dicairkan dengan cepat. Hal ini penting disampaikan mengingat PT Jasa Raharja adalah BUMN yang melaksanakan asuransi kecelakaan penumpang alat angkutan umum yang merupakan implementasi dari: UU No 33 Tahun 1964 Jo PP No 17 Tahun 1965 tentang Dana Pertanggungan Wajib Kecelakaan Penumpang Umum menjelaskan korban yang berhak atas santunan adalah setiap penumpang sah dari alat angkutan penumpang umum yang mengalami kecelakaan diri, yang diakibatkan oleh penggunaan alat angkutan umum, selama penumpang yang bersangkutan berada dalam angkutan tersebut, yaitu saat naik dari tempat pemberangkatan sampai turun di tempat tujuan. Bagi penumpang kendaraan bermotor umum (bus) yang berada di dalam tenggelamnya kapal ferry, maka kepada penumpang bus yang menjadi korban diberikan santunan ganda. Sedangkan...

Motivasi Hari Ini

Apa yang paling dekat dengan diri kita di dunia ini? “ MATI “ Apa yang paling jauh dari diri kita di dunia ini? “ MASA LALU “ Apa yang paling besar di dunia ini? ” NAFSU “ Apa yang paling berat di dunia ini? ” MEMEGANG AMANAH “ Apa yang paling ringan di dunia ini? “ MENINGGALKAN SHOLAT “ Apakah yang paling tajam di dunia ini? ” LIDAH MANUSIA “ Orang yang luar biasa itu sederhana dalam ucapan, tetapi hebat dalam tindakan. -Confucius Hampir semua pria mampu bertahan menghadapi kesulitan. jika Anda ingin menguji karakter sejati pria, beri dia kekuasaan. -Abraham Lincoln Tiga manusia adalah sumber kebaikan: manusia yang mengutamakan diam (tidak banyak bicara), manusia yang tidak melakukan ancaman, dan manusia yang banyak berzikir kepada Allah. Janganlah malas dan suka marah, karena keduanya adalah kunci segala keburukan. Barang siapa yang malas, ia tidak akan dapat melaksanakan hak (orang lain), dan barang siapa yang suka marah, maka ia tidak akan sabar mengemban kebenaran.

Nilai Sebuah Kehidupan

Dari kisah nyata tahun 2013 ....  Entah siapa yang memberitahunya alamat saya, ia tiba-tiba sudah berdiri di hadapan saya. Seorang sahabat lama yang sudah hampir sepuluh tahun tidak pernah bertemu, perawakannya tidak ada yang berubah mulai dari cara bersisirnya hingga cara berpakaiannya. Bahkan jika saya tidak salah ingat, pakaian yang dikenakannya saat itu adalah pakaian sehari-hari yang saya lihat sepuluh tahun yang lalu. Ia bersepatu, tetapi saya tak sanggup menatap lama-lama sepatunya itu, hanya karena khawatir ia tersinggung jika saya menatapnya lama. Sebuah tas gemblok lusuh menempel di punggungnya, selusuh celana panjang yang warna hitamnya sudah memudar. Sebut saja Mino, ia langsung membuka tangannya berharap saya memeluknya sama hangatnya seperti dulu setiap kali kami bertemu. Tentu saja saya menyambut haru tangan terbukanya itu, kami pun berpelukan hangat dan cukup lama. Aroma matahari cukup menyengat dari tubuhnya tak membuat saya ingin melepaskannya, semerbak kerinduan ...